English French German Spain Italian Dutch Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Tips Kebiasaan Belajar Yang Baik

1. Belajarlah selalu di tempat yang sama (kalau mungkin dalam kamar dan belajarlah sendiri), karena akan senantiasa teringat hubungan antara kamar/tempat tersebut dengan belajar. keterbiasaan dengan kamar dan belajar sendiri akan lebih sedikit gangguan sehingga mudah memusatkan perhatian/konsentrasi pada pelajaran.

2. Mempelajari mata pelajaran/bahan pelejaran yang sama (setiap hari kalau mungkin). Kebiasaan mempelajari mata pelajaran yang sama setiap hari menumbuhkan kecenderungan untuk berkonsentrasi.

3. Berbuatlah sesuatu ketika belajar. aktivitas paling bermanfaat adalah menulis membuat catatan, menggaris bawahi hal-hal penting dalam buku, membuat ringkasan, dan sebagainya.

4. Mulailah belajar setelah duduk dan menghadaplah ke meja belajar. Bukalah buku, mulailah membaca, mencatat hal-hal penting, dan sebagainya.

5. Menyisihkan sekurang-kurangnya satu jam per minggu untuk mengulang masing-masing mata pelajaran. Tujuan pengulangan adalah untuk mempelajari kembali atau mendalami pelajaran sampai benar-benar mengerti dan paham.

6. Mencurahkan segenap perhatian pada waktu guru mengajar di kelas. Usahakan memperoleh manfaat sebanyak mungkin dari belajar di kelas, dengan terus berfikir tentang mata pelajaran yang diajarkan, mencatat hal-hal pokok, dan menghubungkan dengan urutan-urutan terdahulu.

7. Mencari penggunaan praktis dari pengetahuan yang baru diperoleh. Apabila dapat menemukan penggunaan praktis bagi pengetahuan baru diperoleh, akan meningkatkan daya ingat terdapat pelajaran tersebut dalam jangka waktu yang lama.

8. Selalu mencatat dan mempersiapkan semua tugas-tugas sekolah. Jadi jangan mengandalkan ingatan saja.

9. Menghubungkan pengetahuan baru dengan pengalaman-pengalaman  terdahulu dengan mencoba menemukan contoh-contoh pengetahuan yang baru saja diperoleh.

10. Membagi-bagi kegiatan belajar. Jangan berusaha mempelajari sesuatu hal seluruhya sekaligus, dan jangan belajar dalam jangka lama dalam sekali duduk tanpa menyelingi istirahat atau melakukan aktivitas lainnya. Belajar yang intensif memerlukan waktu 1,5 s.d 2 jam kemudian diselingi dengan istirahat pendek. Hasilnya lebih baik dari pada yang belajar terus menerus dalam jangka waktu lama.